FETIH 1453
Deskripsi :
Film Title : FETIH 1453 (DVD)
Harga : Rp 30.000,-
Actor : Aksiyon | Dram | Savas | Tarih | Sure
Language : Turkiye
Subtitles : Indonesian
Quantity Disc : 1 Disc
Synopsis:
FETIH 1453 sebuah film sejarah Sultan Muhammad Al-Fatih atau juga yang dikenal sebagai Sultan Mehmed II merupakan seorang pemimpin tangguh yang sudah dari kecil menerima banyak didikan agama. Beliau dilahirkan pada tanggal 26 Rajab tahun 833 H. Pada usia 21 tahun, ia mampu menguasai 6 bahasa dan pakar dalam bidang strategi perang, sains, matematik. Namun apa yang menjadi sumber kekuatan utamanya adalah hubungan yang kental dengan tuhannya melalui ketekunannya dalam shalat Tahajud. Sejak kecil, Sultan Murad II, iaitu ayah kepada Sultan Muhammad Al-Fatih sangat menekankan pentingnya pendidikan agama. Sehingga ramai para ulama yang dibawa untuk mendidik beliau, diantaranya adalah Syeikh Ahmad bin Ismail Al-Kuroniy, seorang pakar fikh yang juga memiliki pengetahuan yang dalam dalam bidang ilmu Nahu, Ma’ani, dan Bayan. Rasulullah SAW pernah bersabda; “Konstantinopel akan dibebaskan di tangan seorang laki-laki. Maka sebaik-baik pemimpin adalah pemimpin yang membebaskan kota itu. Dan sebaik-baik tentara adalah tentaranya.” (HR. Ahmad). Begitu hebat hadith baginda SAW ini sehingga menggerakan jiwa-jiwa pemuda Islam berlumba-lumba agar berjihad membebaskan Konstantinopel, dimana ianya pada ketika itu merupakan suatu yang mustahil untuk ditaklukan oleh siapapun.
Catatan prestasi emas al Fatih
Keseriusan
al Fatih dalam mewujudkan cita-cita untuk menaklukkan konstantinopel
juga diikuti dengan berbagai catatan prestasi emasnya, diantaranya :
- Semenjak aqil baligh hingga meninggal dunia al Fatih tidak pernah meninggalkan sholat rowatib dan sholat tahajjud;
- Menjadi gubernur ibu kota daulah khilafah pada usia 21 tahun;
- Menguasai 7 bahasa pada usia 23 tahun;
- Membentuk Pasukan Inkisaria, sekitar 40.000 pasukan elit dengan program pelatihan terpadu sejak kecil dilatih fisik, akademis, strategi perang, ilmu ushul fiqh, dan semua disiplin ilmu lain. Setengah pasukan al-Fatih selalu melaksanakan tahajjud pada malam hari
- Pada tahun 1452 M, al Fatih membangun benteng Rumeli Hisari dengan tinggi 82 meter, dengan 5000 pekerja selesai dalam waktu 4 bulan
- Membuat The Great Turkish Bombard (first Supergun)
- Bersama pasukannya mampu memindahkan 70 kapal perang dari Selat Bosphorus menuju Selat Tanduk melalui Pegunungan Galata dalam waktu 1 malam dengan menggunakan tekhnologi yang ada pada waktu itu.
- Tepat pada hari Selasa tanggal 20 Jumadil Ula 857 H bertepatan tanggal 29 Mei 1453 M adalah “tanggal keramat” bagi bangsa Eropa karena pada tahun inilah al Fatih mendapat pertolongan dari Allah, berhasil mewujudkan bisyaroh nubuwah untuk menaklukan Konstantinopel setelah melewati 54 hari pertempuran dan 825 tahun penantian.